Kepada Ketum PBNU, Dubes Iran: Kami Siap Fasilitasi Pertemuan Ulama Antar Negara

Share

Hidayatullah.com – Duta Besar Iran untuk Indonesia mengaku siap memfasilitasi rencana pertemuan ulama Islam antar negara yang nantinya dihadiri bermacam ormas seperti NU. Hal tersebut diungkapkan Dubes Iran Mohammad Boroujerdi kepada Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf di kantor PBNU pada Selasa (05/12/2023).

Kunjungan Dubes Iran ke kantor PBNU, melansir NU Online, bertujuan untuk memperkuat solidaritas umat Islam antar kedua negara serta membahas kondisi Palestina yang saat ini menjadi target genosida Zionis Israel.

Boroujerdi menyatakan bersama PBNU pihaknya berupaya memprakarsai langkah nyata demi menegakkan keadilan di Palestina. Ia pun mengaku siap siap memfasilitasi rencana pertemuan antara ulama-ulama Islam, terutama Iran dan Indonesia sebagai upaya mendukung keadilan di Palestina.

“Kedutaan Besar Republik Islam Iran di Indonesia siap untuk memfasilitasi pertemuan besar dari ulama-ulama Islam khususnya dari Indonesia dan Iran dan pertemuan ini dapat dihadiri berbagai ormas besar di Indonesia seperti NU,” ujar Boroujerdi. Selain itu, dalam pertemuan tersebut juga dibahas potensi penjajakan kerja sama antara PBNU dan pemerintah Iran.

Lebih lanjut, pria berusia 57 tahun itu memuji NU yang menurutnya selalu mengedepankan konsolidasi ulama dari berbagai golongan Islam untuk bersatu dan berada di bawah satu bendera yang sama.

Sehari sebelumnya pada Senin (04/12/2023), Dubes Iran melakukan kunjungan ke DPR RI dan bertemu dengan Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) Fadli Zon didampingi Wakilnya Gilang Dhielafararez dan Sukamta.

Dalam pertemuan tersebut Fadli Zon menyebut pihaknya berharap adanya peningkatan hubungan bilateral Indonesia-Iran lewat konteks ‘people-to-people’.

“Kita juga berharap semakin banyak pertukaran high level delegation tapi juga yang paling penting adalah kontak dari orang-orang Indonesia dan Iran untuk saling mengenal dan itu perlu konektivitas, misalnya penerbangan langsung dan sebagainya,” ujar Fadli Zon.*

Sumber Klik disini

Table of contents

Read more

Local News