Tag:
Pesawat Nirawak
Hidayatullah.com
Harganya Capai Rp 100 M, Drone Hermes 900 Israel Jatuh Ditembak Hizbullah
Hidayatullah.com – Kelompok Lebanon yang didukung Iran, Hizbullah mengumumkan bahwa pasukan pertahanan udaranya telah menembak jatuh sebuah pesawat tak berawak Hermes 900 milik Israel, yang memasuki wilayah udara Lebanon pada Sabtu (06/04).
“Untuk mendukung rakyat Palestina yang gigih di Jalur Gaza dan [Perlawanan mereka], para pejuang Perlawanan Islam, pada pukul 8:50 pada Sabtu malam, 06-04-2024, menjatuhkan pesawat tak berawak Hermes 900 milik musuh bersenjata di atas wilayah Lebanon,” menurut pengumuman Media Militer pada Sabtu.
Insiden tersebut juga telah diakui pasukan penjajah Israel (IDF) yang mengatakan sebuah rudal permukaan-ke-udara diluncurkan ke arah kendaraan udara tak berawak (UAV) Angkatan Udara Israel di wilayah udara Lebanon, yang menghantam dan menjatuhkannya.
Sebelumnya pada tanggal 24 Februari, Hizbullah mengumumkan bahwa para pejuangnya berhasil menembak jatuh sebuah pesawat tak berawak Hermes 450 di atas kota Iqlim al-Tuffah di Lebanon Selatan, dengan menggunakan rudal permukaan-ke-udara yang tidak disebutkan.
Hizbullah mengatakan dalam pernyataannya bahwa jatuhnya pesawat tak berawak tersebut “dapat dilihat dengan mata telanjang” dan menegaskan bahwa “mata para pejuangnya akan tetap terbuka lebar, akan terus mengusir pesawat tak berawak pendudukan Israel, dan mencegah tercapainya tujuan-tujuan agresifnya.”
Insiden ini menjadi kerugian besar bagi Angkatan Udara Israel, yang mengklaim superioritas udara yang tak tertandingi di wilayah tersebut. Menurut data Janes , harga Hermes 900 berkisar antara USD5,83 juta dan USD6,85 juta per unitDakwah Media BCA - Green.notice-box-green {
border: 2px solid #28a745; /* Green border color */
background-color: #d4edda; /* Light green background color */
padding: 15px;
margin: 20px;
border-radius: 8px;
font-family: inherit; /* Use the theme font from WordPress */
text-align: center; /* Center the text */
}Yuk bantu dakwah media BCA 1280720000 a.n. Yayasan Baitul Maal Hidayatullah (BMH). Kunjungi https://dakwah.media/Laporan-laporan selanjutnya dari medan perang mengindikasikan bahwa militer Israel menggunakan jumlah drone yang jauh lebih sedikit di dekat perbatasan Lebanon-Palestina, karena khawatir akan kehilangan drone multiperannya yang sangat berharga.*
Baca juga: Saat Dunia Memboikot, India Malah Kirim 20 Drone Tempur untuk ‘Israel’