Jakarta (SI Online) – Nasi dan roti menjadi makanan pokok untuk penduduk di sejumlah negara di dunia. Namunterkait berat badan, metabolisme, dan kebugaran, komposisi nutrisi keduanya masih banyak diperdebatkan. Mana yang harus dipilih, nasi atau roti?
Perbandingan antara nasi dan roti dalam hal kandungan kalori merupakan topik yang menarik. Terutama bagi mereka yang berfokus pada diet seimbang, manajemen berat badan, atau sekadar membuat pilihan diet yang tepat.
Satu porsi nasi putih matang adalah 100 gram, mengandung sekitar 130 kalori. Untuk satu cangkir, yang kira-kira setara dengan 200 gram nasi matang, kandungan kalorinya berlipat ganda menjadi sekitar 260 kalori. Nasi putih yang menghilangkan kulit ari, kandungan seratnya lebih rendah.
Beras merah mengandung lebih banyak serat dan nutrisi daripada beras putih. Satu porsi 100 gram beras merah matang mengandung sekitar 110-120 kalori, tergantung pada jenisnya.
ADS: Untuk mendapatkan informasi seputar dunia medis, Anda dapat mengunjungi idikotapurbalingga.org
Sedangkan, satu roti berukuran sedang sekitar 40 gram yang terbuat dari tepung gandum utuh mengandung sekitar 120 kalori.
Seperti diilansir Times of India, roti dibuat dengan tepung gandum utuh, yang kaya akan serat dan protein. Jika dibuat dengan ghee atau minyak, jumlah kalorinya bertambah berdasarkan jumlah yang ditambahkan.
Nasi sebagian besar mengandung karbohidrat, dengan sedikit protein dan hampir tidak mengandung lemak sama sekali.
Nasi merah mengandung sekitar 1,8 gram serat per 100 gram, yang membantu pencernaan dan membuat orang merasa kenyang.
Nasi putih yang difortifikasi mengandung vitamin tambahan, seperti asam folat dan zat besi.
Nasi merah secara alami mengandung magnesium, fosfor, dan selenium. Nasi putih memiliki indeks glikemik yang tinggi, sehingga cenderung meningkatkan kadar gula darah.
Di sisi lain, roti gandum utuh memiliki kombinasi karbohidrat yang seimbang, protein dengan 2,5-3 gram protein per roti, dan lemak yang hampir dapat diabaikan. Protein dalam roti membuatnya menjadi makanan yang lebih mengenyangkan daripada nasi.
Roti berukuran sedang menyediakan sekitar 2 gram serat, mendukung pencernaan dan menjaga kadar gula darah tetap stabil.
Sumber Klik disini