Tiga Tentara ‘Israel’ terluka dalam Ledakan di Gaza Utara

Share

Hidayatullah.com—Tiga tentara Zionis ‘Israel’ terluka pada Kamis dalam serangan terhadap tank mereka di Jabalia, Gaza utara, melalui alat peledak, lapor media lokal ‘Israel’ pada Jumat.

Harian ‘Israel’ Maariv mengklaim bahwa tentara ‘Israel’ memperkirakan pertempuran di Jabalia akan berlanjut selama beberapa hari lagi.

“Meskipun Hamas mengalami pukulan di Gaza utara dan Jabalia, mereka terus menantang tentara ‘Israel’ poin demi poin,” tambah laporan media itu.

Jabalia kini menjadi “kota hantu,” dengan anjing-anjing terlantar berkeliaran di jalan-jalan yang dulunya ramai dengan kehidupan.

“Tidak ada bangunan yang masih berdiri. Setiap bangunan yang masih berdiri penuh dengan pecahan peluru dan granat,” kata harian itu.

Penjaah ‘Israel’ melancarkan serangan militer besar-besaran di Jabalia lebih dari tiga bulan lalu, yang menyebabkan puluhan ribu warga Palestina mengungsi, menghancurkan banyak bangunan, dan menyebabkan ribuan korban jiwa.

Palestina menuduh ‘Israel’ berusaha menduduki wilayah tersebut, mengubahnya menjadi zona penyangga, dan memaksa penduduk mengungsi melalui pemboman gencar dan pengepungan ketat, sehingga mereka tidak memperoleh makanan, air, dan obat-obatan.

Tentara penjajah terus melancarkan perang genosida di Gaza yang telah menewaskan lebih dari 45.500 korban, sebagian besar wanita dan anak-anak, sejak genosida ‘Israel’ ke Jalur Gaza pada 7 Oktober 2023, meskipun ada resolusi Dewan Keamanan PBB yang menyerukan gencatan senjata segera.

Pada November, Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk Perdana Menteri ‘Israel’ Benjamin Netanyahu dan mantan Menteri Pertahanan Yoav Gallant atas kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Gaza.

‘Israel’ juga menghadapi kasus genosida di Mahkamah Internasional atas perang mematikannya di Gaza.*/AA

Sumber Klik disini

Table of contents

Read more

Local News