fbpx
Senin, 16 September 2024

Dua Kapal Niaga di Teluk Aden Dihantam Misil Houthi

Share

Hidayatullah.com– Militer Amerika Serikat, hari Senin (10/6/2024), mengkonfirmasi bahwa dua kapal niaga yang melewati Laut Merah dihantam misil Houthi Yaman di sekitar Teluk Aden dalam kurun 24 jam.

Dalam sebuah pernyataan yang dimuat di platform X, US Central Command (CENTCOM) mengatakan dua misil balistik anti-kapal diluncurkan dari daerah yang dikuasai Houthi ke arah Teluk Aden.

Satu misil berhasil ditangkis oleh sebuah kapal perang koalisi, tetapi satu misil lain mengenai M/V Tavvishi, kapal niaga berbendera Liberia yang dimiliki dan dioperasikan oleh sebuah perusahaan kontainer berbasis di Swiss.

“M/V Tavvishi melaporkan terjadi kerusakan tetapi terus melanjutkan pelayarannya,” kata CENTCOM seperti dilansir Arab News.

“Secara terpisah, Houthi yang didukung Iran kemudian meluncurkan satu ASBM dan satu misil penjelajah anti-kapal (ASCM) ke arah Teluk Aden. Kedua misil itu menghantam M/V Norderney, sebuah kapal berbendera Antigua dan Barbados yang dimiliki dan dioperasikan sebuah perusahaan kapal kargo berbasis di Jerman. M/V Norderney melaporkan terjadi kerusakan tetapi terus melanjutkan pelayarannya,” kata pernyataan tersebut.

Tidak aada korban luka baik dari pihak Amerika Serikat, koalisi maupun kapal niaga yang dihantam misil Houthi.

CENTCOM juga mengatakan pasukannya berhasil menjatuhkan sebuah drone musuh yang terbang di atas perairan Teluk Aden, dua misil penjelajah serangan darat (LACM), sert satu misil yang diluncurkan dari sejumlah daerah yang dikuasai Houthi di Yaman.

Houthi hari Ahad (9/6/2024) mengklaim bahwa mereka menyerang dua kapal niaga karena melanggar embargo berlayar menuju pelabuhan-pelabuhan Israel yang diumumkan kelompoknya.

Jubir Houthi Yahya Sarea dalam pernyataan yang disiarkan di televisi mengatakan bahwa pasukan Houthi juga menarget kapal perang Inggris HMS Diamond dengan misil-misil balistik di kawasan Laut Merah sebagai tindakan balasan atas serangan gabungan AS-Inggris terhadap posisi-posisi milisi Houthi di Yaman.*

Sumber Klik disini

Tinggalkan Balasan

Table of contents

Read more

Berita lainnya