fbpx
Sabtu, 2 November 2024

Disaksikan Erdogan BYD Teken Kesepakatan Pendirian Pabrik Kendaraan Listrik di Turki

Share

Hidayatullah.com– Pabrikan raksasa kendaraan listrik asal China BYD hari Senin (8/7/2024) menandatangani kesepakatan dengan Kementerian Industri dan Teknologi untuk mendirikan pabrik di Turki. Demikian diumumkan pemerintah Turki.

Menurut kementerian, BYD akan membuka pabrik dengan kapasitas produksi tahunan 150.000 kendaraan dan sebuah pusat riset dan pengembangan, dengan nilai investasi sekitar satu miliar dolar.

Perusahaan itu diharapkan mulai berproduksi pada akhir 2026 dan menciptakan 5.000 pekerjaan langsung di Turki.

Hari Senin, para pihak menandatangani kesepakatan yang dihadiri oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan, Menteri Industri dan Teknologi Turki Mehmet Fatih Kacir, serta chairman sekaligus CEO BYD Wang Chuanfu.

Erdogan juga menemui delegasi BYD di Istanbul, lansir Hurriyet Daily News.

Pada hari Senin, Turki juga mengumumkan pengenaan pajak tambahan sebesar 40% untuk kendaraan impor dari China untuk meningkatkan pangsa produksi dalam negeri di pasar Turki dan mendorong investasi.

Sebelumnya Komisi Uni Eropa juga mengumumkan tarif tambahan untuk impor kendaraan listrik dari Tiongkok.

Hari Senin, pabrikan China lainnya SWM mengumumkan akan mengajukan izin pendirian pabrik di Turki.*

Sumber Klik disini

Tinggalkan Balasan

Table of contents

Read more

Berita lainnya